Cover buku tahunan sekolah adalah hal yang pertama kali dilihat waktu pegang buku tahunannya, mau nggak mau harus bener-bener dipikir karena akan menimbulkan first impression ke orang yang lihat. Harus bener-bener dipikir cover kayak apa yang sesuai dan pas untuk buku tahunan sekolah kalian.
Sebelum ngomong ke desainer atau marketing cover buku tahunan sekolah kayak apa sih yang kalian pingin, ada baiknya cari referensi dulu ada kayak apa aja sih cover buku tahunan sekolah yang udah ada. Bukan mau nyontek, tapi jadiin referensi aja mau seperti apa. Kamu bisa cari-cari desain cover buku tahunan sekolah yang udah pernah dibikin.
Tapi sebenernya nggak cuma desain aja lho yang bisa jadi cover buku tahunan sekolah. Kamu bisa bikin cover buku tahunan sekolah dari instalasi. Apa sih instalasi? Jadi, yearbook organizer kamu akan membuatkan sesuatu hal, biasanya akan membentuk nama sekolahnya, bisa dari apa aja, dari karton, kertas lipat, lilin malam, bahkan komponen elektronik. Barang-barang tersebut akan disusun sedemikian rupa, bisa membentuk nama sekolah atau menggambarkan seperti apa sekolah, atau lainnya yang sesuai dengan keinginan kamu. Kalo udah jadi, hasilnya akan difoto dan dijadikan cover buku tahunan kamu.
Kalo kamu menggunakan instalasi sebagai cover buku tahunan sekolah kamu, prosesnya bisa saja lebih lama dari desain karena membuat dan merangkai tentu aja nggak mudah dan butuh waktu. Tapi kalo hasilnya memuaskan, nunggu kan bukan jadi masalah :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar